Sunyi itu indah sekali,
ketika kita bisa saling mendekatkan diri,
menundukkan hati,
kepada Sang Ilahi,
Pemilik semua yang ada di bumi....
Sunyi itu membuat kita selalu ingin kembali,
bersujud dengan segala puja dan puji,
mencurahkan semua isi hati,
hanya kepada-Nya Ya Robbi,
Penguasa alam raya tanpa terkecuali....
Sunyi itu membuat kita berani,
mengubah diri menjadi lebih baik lagi,
di mata Sang Ilahi Robbi,
agar kita selalu disayangi dan dicintai,
selamanya sampai akhir nanti.....
*Sunyi itu selalu dinanti.....
***********
By: imma.w.a.
Malang City, East Java
INDONESIA