Mungkin,
terlalu cepat bertemu denganmu,
saat itu,
di waktu dulu.......
Mungkin,
terlalu datar mengenalmu,
kala itu,
di masa lalu........
Mungkin,
terlalu singkat bersamamu,
memelukmu,
dalam hatiku........
Mungkin,
kita berjumpa untuk pergi,
sampai saatnya nanti kembali.......
by: imma.w.a.
Sakura-ku, Saitama-shi, Japan
09 October 2009, at 5.08 pm
Tidak ada komentar:
Posting Komentar