Tanpa adanya CINTA,
kuberharap aku semakin dan semakin dekat dengan-Mu....
Tanpa adanya CINTA,
kuberharap waktuku bersama-Mu semakin banyak....
Tanpa adanya CINTA,
kuberharap rasa syukurku pada-Mu terus melimpah setiap waktu....
Tanpa adanya CINTA,
kuberharap ibadahku pada-Mu akan terus meningkat....
Tanpa adanya CINTA,
kuberharap doa-ku pada-Mu di sepanjang malam-malamku akan semakin lama....
Tanpa adanya CINTA,
kuberharap aku tetap bahagia dengan iringan doa-Mu....
Tanpa adanya CINTA,
kuberharap tetap terus belajar untuk menjadi wanita yang dewasa dan bijaksana....
Tanpa adanya CINTA,
kuberharap kasih sayangku kepada sesama menjadi semakin berkembang....
Tanpa adanya CINTA,
kuberharap bisa menjalani hidupku dengan lebih bijak...
Tanpa adanya CINTA,
akhirnya kuberharap untuk mendapat pilihan cinta yang terbaik menurut-Mu untukku,
di waktu dan saat yang tepat bagiku menurut-Mu....
by: imma.w.a
saitama-shi, japan
April, 28, 2009....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar